Perlunya Memilih Tempat Makanan Yang Aman
Makanan merupakan kebutuhan pokok untuk kesehatan tubuh. Namun jika tidak hati-hati dalam meletakan makanan, bisa-bisa makanan malah menjadi berbahaya bagi kesehatan tubuh. Oleh karena itu kita perlu menaruh ataupun membungkus makanan dengan wadah yang tidak mengandung zat berbahaya. Namun sering kali kita tidak sadar membungkus atau menaruh makanan pada wadah-wadah yang berbahaya karena mengandung zat kimia yang merusak tubuh.Berikut ini adalah wadah dan tempat yang berbahaya jika digunakan untuk menaruh makanan.
Wadah Dan Tempat Makanan Yang Berbahaya
1. Melamin
Melamin sering digunakan untuk membuat peralatan makan seperti sendok, mangkuk, gelas dan piring. Padahal peralatan ini mengandung banyak formalin yang akan larut dalam makanan yang panas dan juga makanan yang cair. Formalin merupakan salah satu penyebab kanker.2.Styrofoam
Kita sering sekali mendapatkan makanan yang terbungkus dalam styrofoam. Selain karena harganya yang cukup murah, pembungkus dengan bahan styrofoam juga lebih awet menjaga makanan tetap hangat. Namun dibaliknya terdapat bahan berbahaya yang terkandung. Styrofoam dibuat dari benzena yang merupakan zat arsenik penyebab kanker. Zat ini larut ketika terkena suhu yang panas dan juga larut dalam makanan yang berlemak.3.Plastik Kresek Hitam
Plastik kresek hitam merupakan produk daur ulang dari limbah plastik dari berbagai jenis. Sehingga plastik ini mengandung zat-zat yang beracun bagi tubuh apalagi jika terkena suhu panas akan zat-zat akan terlarut dalam makanan.4. Kertas Bekas
Sering juga kita mendapati pendagang makanan yang membungkusnya dengan kertas bekas. Padahal sebenarnya tinta yang masih tertempel pada kertas tersebut mengandung timbal yang berbahaya bagi tubuh manusia.Jadi kita harus berhati-hati dalam membungkus, meletakan makanan. Berbagai wadah yang terbuat dari plastik sebaiknya tidak digunakan untuk menaruh makanan dan minuman, karena pada dasarnya plastik polyester adalah hasil produk kimia.
Mau tahu peralatan dapur unik klik disini aja
Add Comments